Friday, October 16, 2015

Si Kerempeng Rashid Khan Kejar Gelar di Panasonic Open India

RASHID Khan mengaku dalam kondisi siap untuk tampil optimal di turnamen golf Panasonic Open India di Delhi Golf Club, bulan depan. Ia ingin merebut gelar kali ketiga di Asian Tour.

Khan, 24, jadi bintang yang tengah bersinar ketika ia kembali ke padang golf di negerinya sendiri. Delhi Golf Club merupakan padang golf tempat dimana ia berlajar bermain sekaligus merasakan jadi juara Asian Tour kali pertama tahun lalu.

Tentu saja ia bukan tanpa pesaing karena India banyak punya pegolf kenamaan. Sebut saja Gaganjeet Bhullar, Rahil Gangjee, Himmat Rai, dan mantan pegolf nomor satu Asian Tour Jyoti Randhawa dan Chiragh Kumar. Karena itu, persaingan di turnamen yang digelar 5-8 November ini juga akan ramai dengan persaingan antarpegolf tuan rumah.

"Saya kenal sekali padang golf Delhi. Semua orang tahu, jika Anda menguasai fairway-nya, Anda punya kesempatan mencetak angka. Saya tahu Delhi bahkan ketika saya harus mencetak birdie dari jarak 20 kaki. Saya tahu garisnya dan saya yakin bisa mengenai lubangnya," kata si kerempeng Khan di laman asiantour.com.

Khan berada di T-3 di Mercuries Taiwan Masters pekan lalu. Ketika itu, katanya, ia kurang percaya diri karena sepanjang musim ini ia belum pernah merasakan jadi juara Asian Tour. Tahun lalu, ia menggenggam dua gelar.

"Rasa percaya diri saya turun. Soalnya, ketika saya merasa bermain bagus, saya tetap tak dapat mencetak angka bagus. Saya harus bekerja keras lagi bersama iron saya dan mengembalikan rasa percaya diri."

Khan punya sejarah bagus di Delhi Golf Club dengan satu kemenangan dan satu runner-up. Tahun lalu ia berada di posisi 10 di Panasonic Open India. Ia kemudian memperbaikinya dengan jadi juara di Chiangmai untuk merebut gelar Asian Tour-nya yang kedua. Itu juga jadi kemenangan pertamanya di luar India.

Tahun ini jadi periode keempat Khan berkiprah di Asian Tour. Perjalanan kariernya di luar negeri bisa disebut turun naik. Kini, bermain di kandang sendiri, ia bisa membawa senyumnya lebih mekar karena ia bermain di hadapan keluarga dan sahabat-sahabatnya.

"Situasinya berbeda ketika Anda sudah jadi pegolf pro. Anda bermain demi uang. Tapi, jangan salah, saya menyukai pekerjaan saya meski kadang-kdang saya merasa sendirian ketika tengah berada di luar negeri, jauh dari keluarga dan sahabat-sahabat," bebernya.

Panasonic Open India kali pertama digelar pada 2011. Turnamen ini turut membesarkan nama-nama pegolf India yang kini berkibar di luar negeri seperti Anirban Lahiri yang jadi juara di turnamen perdana.

Source: asiantour.com
Source foto: golfingindian.com
My email: aba.mardjani@yahoo.com/asmara.gue@gmail.com


No comments:

Post a Comment